Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Niat Puasa Syawal 1443 H Selama 6 Hari Mulai Hari Ini dan Fadilahnya

Niat Puasa Syawal 1443 H Selama 6 Hari

Niat Puasa Syawal 1443 H – Dalam ajaran Islam niat merupakan hal pokok dan mendasar yang wajib diucapkan ketika akan melakukan suatu pekerjaan baik itu pekerjaan wajib maupun sunah, tak terkecuali ketika akan melaksanakan ibadah puasa sunah syawal 1443 H pada tahun ini.

Rasulullah SAW bersabda “Sesungguhnya amal perbuatan tergantung pada niat, dan sesungguhnya setiap orang akan mendapatkan sesuai dengan yang ia niatkan. ” (HR. Al Bukhari dan Muslim).

Dalam ajaran Islam, niat berfungsi sebagai pembeda suata perkerjaan. Niat membedakan antara satu ibadah dengan ibadah lainnya atau membedakan antara ibadah dengan kebiasaan.


Niat juga membedakan tujuan seseorang dalam melakukan ibadah. Itulah yang menjadi sebab niat menjadi rukun atau syarat sah semua amal ibadah yang dilakukan.

Niat menempati posisi pertama dalam setiap rukun atau syarat sah ibadah. Namun, masih ada perbedaan mengenai hal ini dari para ulama.

Suatu amal perbuatan manusia akan menjadi sia-sia bahkan tidak diterima kalau tidak diawali dengan niat saat akan melakukannya, jadi posisi niat sangat penting dalam ajaran islam.

Tak terkecuali dalam melakukan ibadah puasa sunah yang dianjurkan untuk dilaksanakan setiap bulan syawal yaitu selama 6 (enam) hari, baik itu dilakukan secara berturut-turut atau selang seling.

Niat Puasa sunah syawal 1443 H harus diketahui oleh umat Islam mengingat puasa 6 hari pada bulan Syawal mempunyai keutamaan yang sangat luar biasa besar dan akan sangat rugi apabila ditinggalkan.

Niat Puasa sunah Syawal 1443 H Selama 6 Hari

Bagi yang sudah memantapkan hati untuk melaksanakan ibadah puasa sunah syawal 1443 H selama 6 hari maka wajib mengetahui niat dan berniat mengerjakannya.

Inilah bacaan Niat Puasa Syawal 1443 H

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ الشَّوَّالِ لِلهِ تَعَالَى

“Aku berniat puasa sunnah Syawal esok hari karena Allah SWT.

Dalam melaksanakan ibadah puasa sunah tidak diharuskan melafalkan niat pada malam hari seperti saat puasa ramadhan, akan tetapi boleh juga niat dilafalkan pada siang hari.

Pada tahun ini, Hari Raya Idul Fitri 1443 H jatuh pada hari Senin, 02 Mei 2022 M, maka pelaksanaan puasa sunah syawal bisa dimulai pada tanggal 03 Mei 2022 sampai hari terakhir bulan syawal.

Fadilah/Keutamaan Puasa Syawal 1443 H

Terdapat banyak sekali keutamaan yang didapatkan bagi seorang muslim ketika melakukan ibadah puasa, tak terkecuali saat melakukan ibadah puasa sunah syawal 1443 H selama 6 hari, baik dilakukan secara berturut-turut atau tidak, diantaranya :

1. Mendapatkan Pahala Seperti Puasa Penuh selama satu tahun

Fadilah atau Keutamaan puasa sunah Syawal yang pertama ialah orang yang melaksanaan puasa sunah syawal akan mendapatkan pahala seperti puasa penuh dalam satu tahun. Dan akan mendapatkan tempat paling mulia di sisi Allah.

"Barangsiapa yang telah melaksanakan puasa Ramadhan, kemudian dia mengikutkannya dengan berpuasa selama enam hari pada bulan Syawal, maka dia (mendapatkan pahala) sebagaimana orang yang berpuasa selama satu tahun." (HR. Muslim).

Menurut Ibnu Rajab al-Hambali, keutamaan puasa enam hari pada Syawal antara lain menggenapkan pahala puasa Ramadlan menjadi setahun penuh. Selain itu, kedudukan puasa sunah pada Sya’ban dan Syawal terhadap puasa Ramadlan untuk menutupi kekurangan yang mungkin terjadi pada pelaksanaan puasa Ramadlan.

2. Mendekatkan Diri pada Allah

Keutamaan puasa Syawal berikutnya ialah bisa mendekatkan diri kepada sang pencipta yaitu Allah SWT. Mengerjakan puasa sunah Syawal 1443 H selama 6 hari merupakan salah satu ibadah yang bisa mendekatkan diri orang yang mengerjakannya kepada sang pencipta.


"Setiap amal manusia adalah untuk dirinya kecuali puasa, ia (puasa) adalah untuk-Ku dan Aku memberi ganjaran dengan (amalan puasa itu)." Kemudian, Rasulullah melanjutkan, "Demi Allah yang jiwa Muhammad berada di tangan-Nya, bau mulut orang yang berpuasa itu lebih harum di sisi Allah dibandingkan wangi minyak kasturi." (HR. Muslim).

3. Menyempurkanan Ibadah puasa Ramadhan

Keutamaan puasa sunah Syawal selanjutnya adalah sebagai ibadah penyempurna ibadah puasa ramadhan yang telah dilakukan selama bulan suci ramadhan. Layaknya shalat sunah, di mana tindakan itu bisa menutup kekurangan dan menyempurnakan ibadahnya.

Menurut Ibnu Rajab al-Hambali, keutamaan puasa enam hari pada Syawal antara lain menggenapkan pahala puasa Ramadlan menjadi setahun penuh. Selain itu, kedudukan puasa sunah pada Sya’ban dan Syawal terhadap puasa Ramadlan untuk menutupi kekurangan yang mungkin terjadi pada pelaksanaan puasa Ramadlan.

Post a Comment for "Niat Puasa Syawal 1443 H Selama 6 Hari Mulai Hari Ini dan Fadilahnya"